Dalam menjual produk secara online, foto produk memiliki peran penting. Semakin menarik foto produk kamu, maka semakin besar juga kemungkinan para pelangganmu untuk tertarik dan membeli produkmu.
Nah, sebenarnya gimana ya cara membuat foto produk yang bisa stand out di pasaran? Yuk kita lihat rahasianya!
- Hindari Penggunaan Zoom
Kalau objek yang kamu ambil gambarnya cukup jauh, usahakan untuk tidak menggunakan fitur zoom. Perbesaran gambar dengan fitur zoom justru hanya akan membuat foto menjadi pecah dan memiliki resolusi yang rendah. Supaya kamu bisa memiliki foto produk berkualitas tinggi, sebaiknya kamu mengambil gambar objek dengan lebih dekat.
- Mencoba Berbagai Tren
Di jaman media sosial, kamu bisa mencari inspirasi melalui berbagai platform. Misalnya saja melalui TikTok, kamu bisa banget nih menggunakan hashtag #ProductPhotography untuk melihat topik populer atau para fotografer yang memberikan info dan tips terkini mengenai foto produk, yang bahkan bisa kamu lakukan dari rumah.
- Teknik Flat Lay
Teknik fotografi yang satu ini sifatnya timeless dan cocok banget untuk produk-produk kecil. Hal ini memerlukan persiapan yang mudah dan cepat, lalu mendorong kreativitas dalam membangun identitas toko kamu. Salah satu aspek terpenting dalam flat lay adalah menyusun produk agar terlihat semakin menarik dan menggunakan aksesoris untuk memperindah foto.
- Mengambil Foto dari Berbagai Sudut
Mengambil satu sudut foto aja nggak akan cukup! Dengan mengambil gambar dari berbagai sudut, kamu bisa menghasilkan tampilan produk yang unik, berbeda, dan membuat pelanggan lebih tertarik. Bereksperimen sebanyak-banyaknya ya #OrangKreatif sampai kamu bisa mendapatkan angle yang cocok dan sesuai!
- Proses Editing
Langkah terakhir sebelum mengupload foto kamu adalah mengeditnya terlebih dahulu! Mengedit foto kamu dapat memberikan efek atau sentuhan yang sempurna. Pengeditan dapat membuat foto kamu yang kurang terang atau tidak terlalu jelas menjadi jelas.
Semangat terus ya #OrangKreatif! Semakin bagus fotomu, pasti para pelanggan juga semakin tertarik untuk membelinya! Oh iya, kalau kamu ingin memahami lebih dalam lagi, yuk ikut kelas Fotografi Produk di Vokraf!
Leave a Reply