Langkah – Langkah untuk mengikuti pelatihan prakerja Hai #OrangKreatif! untuk kamu yang tertarik untuk mengikuti Kartu Prakerja, pastikan kamu sudah daftar dan lolos seleksi pada website www.prakerja.go.id dulu ya! Kemudian setelah lolos seleksi, kamu akan mendapatkan nomor kartu prakerja dan saldo untuk membeli pelatihan. Setelah itu untuk dana bantuan pelatihan yang berikan sebesar Rp 1 juta dan dapat gunakan untuk membeli pelatihan di segala platform yang tersedia. Nah, berikut langkah – langkah untuk ikut pelatihan Kartu Prakerja :
- Daftarkan diri kamu pada link account.kemnaker.go.id, Kemudian lengkapi, dan ikuti petunjuk pengisian profil kamu. Pastikan koneksi internet kamu baik dan stabil.
- Kemudian login pada kemnaker dan pilih program pelatihan yang terdapat tanda kartu prakerja.
- Pilih mitra pelatihan dan klik daftar.
- Kamu akan mendapatkan kupon atau voucher.
- Masukkan 16 digit kartu prakerjamu.
- Masukkan kode OTP yang dikirimkan ke handphone kamu.
- Lalu kamu bisa memulai pelatihan. Tukar kupon kamu sesuai mekanisme dari LPK tempat kamu mendaftar
- Kamu dinilai oleh LPK dan mendapat sertifikat.
- Setelah selesai pelatihan kamu, diwajibkan mengisi ulasan dan rating pada portofolio kamu.
- Lalu insentif kamu akan di berikan dengan cara di transfer ke rekening bank kamu atau e-wallet kamu.
Oleh karena itu kamu sudah bisa mengikuti pelatihan kartu prakerja tentunya dapat memperluas pengetahuan dan mempertajam skillmu! untuk kamu tertarik dengan industri kreatif, kamu bisa memilih kelas-kelas di Vokraf untuk pelatihan Kartu Prakerjamu, misalnya seperti kelas Copywriter, Graphic Design, Youtube Content Creator, Ilustrator Komersial, Fotografi Produk, dan masih banyak lagi!
Leave a Reply